Terkait Gempa, Masyarakat Bitung Dihimbau Tidak Terpengaruh Info Sesat

Uncategorized89 Dilihat

TopikSulut,Bitung- Masyarakat kota Bitung dihimbau untuk tidak terpengaruh dengan informasi yang sesat dan tidak jelas sumbernya, sambil terus memantau informasi resmi dari BMKG.

Demikian disampaikan oleh Kabag Humas dan Protokol Pemkot Bitung, Albert Sergius Pelenkahu. “Banyak informasi yang beredar berupa pesan, gambar dan video yang tidak benar karena bukan dari BMKG yang membuat masyarakat panik. Masyarakat harus tetap tenang dan beraktivitaslah seperti biasa, ” ujarnya.

Masyarakat menurutnya harua tetap waspada dan tidak tidak percaya dengan kabar yang tidak ada dasar kebenaran. “Kita semua harus tetap waspada sambil berdoa supaya tidak terjadi bencana, karena gempa susulan terus terjadi,” tukasnya.

Seperti diketahui, gempa yang terjadi pada hari Kamis, 14 November 2019 pukul 00.17 WITA wilayah Maluku Utara yang juga sempat mengguncang kota Bitung. Hasil analisis BMKG menunjukkan informasi awal gempa Bumi ini memiliki parameter dengan Magnitudo M=7,4 dengan kedalaman 10 KM yang selanjutnya dilakukan pemutakhiran menjadi M=7,1. episenter gempabumi terletak pada koordinat 1.67 LU dan 126.39 BT , atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 134 km arah Barat Laut Kota Jailolo, Kabupaten Halmahera Barat, Maluku Utara pada kedalaman 73 km. (hzq)

Baca juga:  Finding the Best Managment