Dalam Sehari, VAP Sambangi 7 Desa di Kecamatan Likupang Barat

Minahasa Utara101 Dilihat

Minut-Untuk mendulang suara rakyat lebih banyak dalam Pilkada Sulut, turun langsung mengunjungi masyarakat mulai dilakukan oleh masing-masing pasangan calon kepala daerah Sulut. Sama halnya dengan yang dilakukan oleh Calon Gubernur Sulut DR Vonnie A Panambunan (VAP) yang turun langsung menemui warganya yang ada di 7 desa di wilayah Kecamatan Likupang Barat.

Desa-desa yang dikunjungi dalam rangka silahturahmi tersebut yakni Desa Gangga 1, Gangga 2, Desa Aerbanua, Desa Wawunian, Desa Tambun, Desa Talise dan Desa Kinabuhutan. Di kegiatan ini, tim pemenangan VAP-HR pun menerapkan protokol kesehatan.


Dalam kunjungan ini, pasangan dari Hendry Runtuwene ini turut didampingi oleh salah satu anggota DPRD Minut dari Fraksi Nasdem Daniel Mathew Rumumpe (DMR) yang tak lain merupakan anak dari VAP. Rencananya, kunjungan akan berlanjut di sejumlah desa di Pulau Bangka, namun terhalang karena cuaca tidak mendukung.

Baca juga:  Pjs Bupati Minta Pemuda Minut Dituntut Kreatif & Inovatif di Tengah Pandemi Covid-19


Diawali dari Desa Gangga 2, calon Gubernur Sulut yang diusung oleh Partai Nasdem ini, langsung disambut masyarakat setempat dan mendapat kalungan bunga. Bahkan saat turun, sepanjang jalan yang dilalui VAP, dagangan masyarakat langsung diborong habis oleh calon gubernur ini. Hal serupa juga dilakukan oleh VAP hampir di setiap desa yang didatanginya.


Kepada masyarakat, VAP mengatakan sangat bersyukur karena bisa menemui masyarakat secara langsung. Bahkan dirinya berharap agar masyarakat selalu sehat-sehat dan dijauhi dari Covid-19.

“Saya harap kita semua sehat-sehat selalu dan dalam perlindungan Tuhan. Saya sangat senang ketemu dengan masyarakat yang sudah saya anggap sebagai keluarga,” ungkapnya.


Salah satu warga Desa Gangga 1 pun mengucapkan banyak terima kepada VAP yang sudah datang melihat kehidupan mereka.

Baca juga:  Perayaan HUT ke 17 Sederhana, Ini Harapan Pjs Gubernur dan Bupati Untuk Minut

“Kami sangat berterima kasih kepada ibu VAP. Sebab, ibu pernah menolong kami warga kepulauan disaat pandemi Covid-19,” katanya. (GB)