Perkuat Garis Pertahanan Sulut, Gubernur dan Forkopimda Bakal Terbang ke Miangas

Topiksulut.com, POLITIK / PEMERINTAHAN – Terkait maraknya berita yang mengabarkan soal gencatan senjata kelompok radikal di Negara Filipina (kota Marawi_red) yang merupakan salah satu negara yang berbatasan langsung dengan Negara Republik Indonesia, khususnya Kabupaten Kepulauan Talaud kecamatan Miangas Provinsi Sulawesi Utara, membuat pemerintah dan aparat setempat mulai mengambil tindakan.

Hal tersebut dibuktikan dengan dijadwalkannya Gubernur Sulut Olly Dondokambey SE bersama Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Fokopimda) Sulut yang berisi para petinggi baik dari pihak Pemerintah, TNI/Polri dan beberapa instansi terkait yang bakal menuju pulau Miangas besok pagi (Rabu 31/05/2017) guna meninjau langsung kondisi terkini pulau terluar Indonesia (Miangas).

“Ya kami besok akan ke Miangas guna meninjau kondisi terkini di pulau Miangas, sekaligus kami akan memperkuat garis pertahanan Indonesia dibagian terluar”, ungkap Gubernur sembari mengatakan bahwa tujuan utamanya untuk memperkuat Polsek dan Koramil di daerah tersebut.

Baca juga:  Apel Perdana Gubernur Sulut Mayjen(TNI) Yulius Selvanus,SE Tekankan Pelayanan Publik Bagi Masyarakat

Lebih lanjut, Gubernur mengatakan bahwa pihak Pemerintah dan TNI/Polri tidak akan membiarkan satupun penyusup yang dalam hal ini termasuk dalam kelompok Radikal menyusup masuk ke Provinsi Sulawesi Utara ini.

“Akan kami jaga, kami perkuat setiap garis perbatasan dan perairan serta darat, agar tidak ada penyusup masuk ke tanah ini”, jelas Gubernur ketika diwawancarai siang tadi di lobby kantor Gubernur Sulut.

Adapun susunan unsur Forkopimda dan instansi terkait yang bakal mendampingi Gubernur menuju pulau Miangas.

1. Sekdaprov Sulut (Edwin H. Silangen SE. MS)

2. Andrei Angouw (Ketua DPRD Sulut)

3. Kapolda Sulut (Irjen Pol. Drs. Bambang Waskito)

4. Pangdam XIII/Merdeka (Mayjen TNI Ganip Warsito SE.MM)

Baca juga:  Pemerintah Desa Teep Laksanakan Posyandu Dengan Pemenuhan Gizi Seimbang Untuk Menekan Stunting

5. Danrem 131 Stg (Brigjen. Sabar Simanjuntak)

6. Danlantamal VIII (Laksamana Pertama TNI. Suselo)

7. Danlanudsri (Kolonel Pnb. Arifaini Nur Dwiyanto)

8. Kabinda (Laksamana TNI . Herry Jamhari, ST. M.Si)

9. Kanwil Kumham (Pondang Tambunan)

10. Bakamla RI (Letkol Heri Wansyah)

11. Dandim 1301 Satal (Letkol Inf. Saiful Parenrengi)

12. (Serta para pejabat eselon II Setdaprov Sulut)

(Chris)