Dukung Aksi Peduli JIMS Artis Asal Sulut Mongol Ikut Menggalang Dana,Sekda Minsel Dan Pejabat Dirjen Otda Kemendagri Sumbang Dana Bagi Penderita Hidrosefalus

Minahasa Selatan311 Dilihat

Topiksulut.com_Aksi kemanusiaan yang diusung komunitas Jurnalis Independen Minahasa Selatan (JIMS), banjir dukungan. Sejumlah pejabat, pengusaha, politisi dan bahkan artis nasional, ikut membantu aksi sosial JIMS. Salah satunya adalah Direktur Jenderal (Dirjen) Otonomi Daerah (Otda) Kementerian Dalam Negeri, Sonny Sumarsono.

Kepada pengurus JIMS, mantan Plt Gubernur DKI Jakarta dan mantan Plt Gubernur Sulawesi Utara (Sulut) itu, menitipkan bantuan untuk anak penderita penyakit Hidrocepalus. “Mungkin bantuan kami ini tidak terlalu besar, namun kami berharap bisa membantu biaya pengobatan anak penderita Hidrocepalus,” kata Sumarsono, Rabu (7/6) kemarin.

Tidak hanya itu, namun Sumarsono akan menghubungi sejumlah rekan-rekannya untuk ikut membantu Juliandro Manarisip, penderita penyakit Hodrocepalus, asal Desa Paslaten, Kecamatan Tatapaan, Kabupaten Minsel itu. Selain Sumarsono, beberapa penyumbang dari Jakarta, juga siap membantu Juliandro. Bahkan, ada yang sudah mentransfer sejumlah uang untuk membantu Juliandro.
Rabu kemarin, JIMS telah menyalurkan bantuan dana segar untuk Juliandro. Bantuan itu diserahkan di sela-sela pengurusan dokumen Rujukan, di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Amurang.

Baca juga:  Bawaslu Minsel Rakor Bersama 177 Hukumtua Danurah Se Minsel Bahas Netralitas Saat Pilkada

Sumbangan itu diserahkan langsung kepada orang tua Juliandro. “Sebagian dana yang telah terkumpul, sudah kami serahkan kepada ibu Juliandro. Dana itu adalah hasil pengumpulan dana wartawan anggota JIMS, Kabag Humas Pemkab Minsel, dan spontanitas warga,” kata Sekretaris Koordinator JIMS Tamura Watung, dan Victor Ratumbanua.
Pemkab Minsel melalui Dinas Kesehatan juga ikut membantu.

Mereka menyediakan kendaraan Ambulance untuk membawa Juliandro ke RSUD Prof Kandow Manado.
Hingga berita ini diturunkan, sejumlah pejabat masih ikut membantu. “Sekda Minsel pak Danny Rindengan, juga ikut memberikan bantuan dana. Bahkan, artis lawak Mongol, juga akan menggalang dana untuk membantu Juliandro.
Menurut Koordinator JIMS Rul Mantik, kegiatan sosial seperti ini adalah salah satu bagian dari visi dan misi pembentukan JIMS. “Kami bersyukur, karena tujuan kami untuk menjadi saluran berkat bagi orang yang membutuhkan, berangsur-angsur mulai terwujud. Semoga Tuhan menolong aksi kemanusiaan kami ini,” ujar Mantik.

Baca juga:  Danramil 14/Amurang dan Babinsa Berjibaku Padamkan Kebakaran Hutan di Gunung Sasabayan

Meski baru seumur jagung JIIMS berkomitnen membangun dan mendukung program pemerintah dan masyarakat.(hemsi)