Topiksulut.com_Dalam Rangka Memperingati HUT RI ke 72 DPRD Kabupaten Minahasa Selatan Bersama Anggota DPRD menghadiri upacara HUT RI Ke 72 Bersama Pemerintah Kabupaten Minahasa Selatan di Halaman Kantor Bupati Minahasa Selatan.
Dalam moment penting ini dihadiri langsung oleh Ketua DPRD Minahasa Selatan Jenny J Tumbuan SE bersama Wakil Ketua DPRD Frangky J Lelengboto ST .
Upacara yang dilaksanakan secara khusuk dan penuh khidmat tersebut berlangsung dengan baik dan diikuti oleh seluruh stakeholder dan pemangku jabatan dilingkup Pemkab Minsel.
Ketua DPRD Kabupaten Minahasa Selatan Jenny J Tumbuan SE menyampaikan”Dalam rangka HUT RI ke 72 ini adalah merupakan momentum penting dalam masa pembangunan dimana kita perlu bangkit secara bersama dalam menbangun dan mendukung setiap program pemerintah terkait kesejahteraan rakyat dan program penting lainnya yang bermanfaat bagi masyarakat”ujar Ketua DPRD
Dalam kesempatan yang sama Anggota DPRD Kabupaten Minahasa Selatan yang hadir memberikan apresiasi yang sebesar besarnya atas perjuangan para pendiri bangsa ini yang telah berkorban bagi kemerdekaan bangsa ini.
“Tidak ada yang bisa kita lakukan selain melanjutkan pembangunan sebagai bentuk perjuangan mensejahterakan rakyat sebagaiman yang telah dilakukan para pendahulu kita”ujar beberapa Anggota DPRD yang hadir
Seperti diketahui pelaksanaan HUT RI ke 72 ini menjadi moment istimewa karna diperingatai secara bersamaan dngan hari Otonomi Daerah dimana Minahasa Selatan Selaku Kabupaten baru yang telah berkembang pesat dan menjadi kabupaten maju dalm berbagai bidang.(hemsi)