Topiksulut. Com_Area Jalan Trans Sulawesi kususnya didepan SMA Negeri Satu Amurang terdapat selokan yang setiap musim penghujan seperti sekarang ini sering menyebabkan banjir diruas jalan trans Sulawesi,Tepatnya didepan SMA Negeri Satu Amurang
Curah hujan tinggi selang beberapa hari terakhir ini menyebabkan sejumlah titik wilayah di seputaran Pusat Kota Amurang tergenang air yang mengakibatkan terganggunya aktivitas warga masyarakat.
Seperti tampak di lokasi Jalan Trans Sulawesi Kelurahan Bitung tepatnya di depan SMA Negeri 1 Amurang pada malam tadi Sabtu (25/11), genangan air yang mencapai ketinggian hingga 50 cm menyebabkan kemacetan arus lalulintas yang cukup panjang.
Melihat kondisi yang tak memungkinkan jajaran Polres Minahasa Selatan pun langsung menunjukan respon cepatnya dengan menurunkan personil dari Tim Ranger Satuan Sabhara guna melakukan proses identifikasi, evakuasi serta perbaikan jalan dan sistem drainase di lokasi tersebut.
“Intinya kami selalu siap dan siaga mengantisipasi bilamana terjadi gangguan-gangguan terhadap stabilitas kamtibmas baik dari segi keamanan umum maupun yang bersifat kontijensi seperti bencana alam banjir ataupun tanah longsor,” ungkap Kasat Sabhara Polres Minsel AKP Ronny Rondonuwu.
Hingga dini hari tadi, terpantau puluhan personil Tim Ranger Satuan Sabhara Polres Minahasa Selatan melakukan pengaturan lalulintas, membuka jalur air di selokan yang tersumbat, serta memperbaiki marka jalan yang bergeser akibat genangan air.(hemsi)