Topiksulut.com,Tomohon-Lembaga Perlindungan Anak (LPA) Kota Tomohon Tomohon bekerja sama dengan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kota Tomohon, Dinas Pendidikan Daerah Sulut, Panitia Turnamen International Flower Festival (TIFF), Puspaga Kota Tomohon menggelar Lomba Mewarnai Kelas 1-3 dan Menggambar Kelas 4 – 6 Tingkat SD bertajuk “Anak, Bunga dan TIFF 2023′ di Aula Dikbud Anugerah Hall Tomohon, Senin 7 Agustus 2023.
Ketua LPA Tomohon, Dra Joice Worotikan mengatakan hak anak untuk berpartisipasi dalam kegiatan pembangunan seperti yang diamanatkan UU Perlindungan Anak RI dan Konvensi Hak Anak PBB 1989, perlu mendapatkan perhatian khusus.
”Menunjang pelaksanaan TIFF 2023, LPA Kota Tomohon menggagas kegiatan anak yang bermanfaat bagi dunia pendidikan dan peningkatan kreatifitas anak,” kata Worotikan.
Pembukaan kegiatan oleh Staf Ahli Walikota Tomohon yang juga Ketua Puspaga Kota Tomohon dan Ketua TP PKK, Drg Jeane Karundeng, disaksikan Wakil Ketua Umum Panitia TIFF 2023, Vonny Josefien Pascoal P, Kadis Dikbud Tomohon Dr. Juliana Dolvin Karwur dan jajarannya, para Kepala Sekolah, guru pengantar dan orang tua serta peserta lomba.
Lomba dipimpin Ketua Tim Juri, Drs. Arie Tulus, Dosen Seni Rupa FBS Unima dan PD 3 Bagian Kemahasiswaan FBS Unima.
Kegiatan ini semakin semarak karena kehadiran BSG yang memberikan tabungan gratis untuk tiap anak peserta lomba serta hadiah menarik seperti tumbler, ballpoint bagi para peserta dan hadiah lainnya bagi anak yang menjawab quis tim BSG.
Menurut Worotikan, setelah Lomba menggambar dan mewarnai, akan digelar Lomba Pidato Bahasa Indonesia tingkat SMP dengan tema ‘Peranan Anak dalam Menunjang Kegiatan TIFF 2023’ dan Pidato Bahasa Inggris tingkat SMA dengan tema ‘Partisipasi Generasi Muda dalam Pengembangan Tomohon sebagai Kota Destinasi Pariwisata Dunia'( The Role of Youth Toward the Development as Tomohon of World Class Tourism Destination ) di Panggung Pameran TIFF GOR, Kamis 10 Agustus 2023.
”Peserta Pidato SMP sudah mendaftar 17 siswa dan Pidato SMA 21 siswa, jadi total peserta yang akan berlomba yakni 38 siswa,” ungkap Worotikan.(glen/*)
Juara Mewarnai:
1. Charity Langitan (SD GMIM 8 Tomohon)
2. Yehezkiel Fernatsule (SD Inpres Kakaskasen Dua)
3. Khanza Azmi (Mi Al Mujahidin Tomohon)
Juara Menggambar:
1. Shiny D.A Wenur ( SD Inpres Lansot)
2. Vanessa A Daniel (SD Katolik I St Yohanes Tomohon)
3. Qeiano Wongkar (SD GMIM Tumatantang)