Hari pertama kerja ROR-RD naik bendi Minahasa

Minahasa316 Dilihat

Minahasa,TopikSulut.com- Antusias Siswa-siswi Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP) bahkan sebagian masyarakat Kabupaten Minahasa, saat menyaksikan Bupati Minahasa Ir. Royke Octavian Roring, Msi dan Wakil Bupati Minahasa Robby Dondokambey, SSi saat mengendarai alat transportasi Bendi mengitari pusat kota Tondano dari Rumah Dinas Menuju ke Perkantoran Bupati dan Wakil Bupati Minahasa.

“Kami sangat senang dapat melihat langsung Bapak Bupati dan Wakil Bupati menyapa masyarakat Tondano dengan menggunakan bendi menuju ke kantor Bupati. Kiranya ditangan mereka berdua Kabupaten Minahasa akan menjadi lebih baik lagi kedepan,” kata Rike (42) Warga Kelurahan Rinegetan Kecamatan Tondano Barat, Rabu (26/9)

Sementara kepada wartawan Bupati ROR mengatakan jika visi-misi pilkada akan direalisasikan dan bukan sekedar janji manis ketika ingin mengambil simpaty masyarakat.

Baca juga:  Pemkab Minahasa Imbau Waspada Akun WhatsApp Palsu Mengatasnamakan Bupati

” Tanpa rakyat kami tidak mampu memimpin Kabupaten Minahasa tercinta. Apa yang selama ini saya (red, ROR) dan Wakil Bupati Robby Dondokambey telah gaungkan saat pilkada akan kami realisasikanvuntuk kepentingan rakyat Minahasa,”jelasnya

Semua akan kami dedikasikan lanjut ROR, kepada Masyarakat Kabupaten Minahasa baik yang telah memilih memberikan dukungan maupun yang tidak.

” Masyarakat Kabupaten Minahasa saat ini adalah masyarakat kami juga, Kantor Bupati Bahkan Rumah dinas juga milik rakyat. Oleh karena itu kami bekerja dari rakyat dan untuk rakyat,” pungkas ROR diamini RD, sembari mengatakan Mari kita satukan hati kita bersama membangun Kabupaten Minahasa menujuh kearah yang lebih baik. (Sandy)