Adakan Baktisosial, Manguni Team 123 Lovers Polda Sulut Banua Tomohon Tuai Pujian

Tomohon243 Dilihat

Topiksulut.com /Tomohon/ Manguni Team 123 Lovers Polda Sulut Banua Tomohon bersama Balai Kesehatan Mata Masyarakat Provinsi (BKMM) dan Pemerintah kelurahan Langsot. Melaksanakan kegiatan bakti sosial berupa pemeriksaan mata gratis beserta kaca mata gratis yang bertempat di Kantor Kelurahan Langsot kecamatan Tomohon Selatan 22/05/18.

Dalam kegiatan ini tampak antusiasme masyarakat dari berbagai kelurahan yang ada di kota Tomohon turut ambil bagian dalam acara Periksa mata dan kacamata gratis.

Salah satu warga pengunjung mengungkapkan, sangat bersyukur dengan kegiatan Bakti Sosial ini karena bisa mengetahui kondisi mata dan memiliki kaca mata gratis, “Dengan kegiatan ini sangat membantu sekali buat kami, apa lagi seperti kami warga yang kurang mampu untuk membeli kaca mata atau pun memeriksakan, ini sangat membantu” tuturnya Syane salah satu pengunjung

Baca juga:  Gelar Oprasi Pasar Pangan Murah, Pemkot Tomohon Tuai Apresiasi Dari Pemprov Sulut


Tampak hadir juga Camat Tomohon Selatan
Syske Wongkar SPd. Dalam kesempatan itu ibu Camat juga menyempatkan memeriksakan mata bersama masyarakat setempat. “Saya applause Manguni Team 123 Lovers Polda Sulut Banua Tomohon bersama Balai Kesehatan Mata Masyarakat Provinsi (BKMM) dan Pemerintah kelurahan Langsot karena sudah menyelenggarakan kegiatan seperti ini, Hal semacam ini sangat bermanfaat untuk masyarakat, apa lagi masyarakat bisa memperoleh kaca mata gratis secara cuma-cuma” Ungkap ibu camat.

Disamping itu Ketua manguni Team Banua Tomohon Jefry A. Lontoh mengatakan, ini adalah kegiatan pertama dilaksanakan Pemeriksaan mata gratis sampai kacamata gratis,muda-mudahan kedepan kegiatan-kegiatan seperti ini dapat diselenggarakan kembali di lokasi berbeda.

Baca juga:  Eman : Penghargaan Ini Didedikasikan Untuk Warga Kota Tomohon

 

(C.M)