TopikSulut.com
Minahasa — Kapolres Minahasa AKBP S. Sophian SIK. MH, meluncurkan gerakan “I Love My Family” sebagai upaya untuk meningkatkan kepedulian masyarakat terhadap lingkungan sekitar dan mencegah keluarga agar tidak menjadi korban atau pelaku kejahatan. Inisiatif ini juga menanggapi peristiwa gantung diri yang terjadi di wilayah Kabupaten Minahasa.
Dalam peluncurannya, AKBP S. Sophian mengajak masyarakat untuk lebih peka terhadap perubahan sikap dan perilaku orang-orang di sekitar, serta menekankan pentingnya membangun hubungan emosional yang kuat di dalam keluarga dan komunitas.
Melalui gerakan ini, diharapkan masyarakat lebih waspada dan proaktif dalam menawarkan bantuan kepada mereka yang menghadapi tekanan batin, sehingga dapat mencegah terjadinya tragedi.
Kapolres juga menyoroti nilai-nilai kebersamaan dan keramahtamahan masyarakat Minahasa, serta mengajak semua pihak untuk memperkuat semangat saling mendukung demi terciptanya lingkungan yang aman, sejuk, damai, dan kondusif di Minahasa.
#J.R
====***====