James Resmikan Konsistori dan Ruang Serba Guna KGPM Sidang Credo Molompar

BUPATI saat menandatangani prasasti peresmian konsistori dan gedung serbaguna KGPM sidang Credo Molompar, Sabtu lalu. (foto: ist)

TOMBATU, topiksulut.com—Bupati Mitra James Sumendap SH didampingi kapolres Minsel Mitra AKBP FX Wunardi Prabowo,SIK meresmikan Konsistori dan ruang serba guna KGPM sidang Credo Molompar sekaligus meletakan batu pertama pembangunan pastori, Sabtu (10/02/2018) lalu.

Bupati mengatakan, pembangunan yang dilakukan oleh jemaat merupakan bukti kemurahan Tuhan serta doa jemaat.

“Melalui perjuangan, semangat dan doa jemaat maka bangunan ini bisa di tahbiskan dan diresmikan hari ini. Gedung ini kiranya dapat dimanfaatkan demi kemuliaan nama Tuhan,” kata Sumendap.

Pada kesempatan itu bupati memberikan bantuan 100 juta  rupiah untuk pembangunan pastori.

Sementara, ibadah syukur dipimpin Ketua Majelis Gembala Pucuk Pimpinan KGPM Gembala Teddysius Batasina.

Hadir Sekretaris PP KGPM Gbl.Franky Londa,Anggota DPRD Sammy Pongilatan,Tommy Lumintang, Temmy Naray, Corry Kawulusan,Delly Makalow, asisten I Drs GH Mamahit, Kepala Perangkat Daerah, Kapolsek Tombatu Aipda Wensy Saerang, Koramil Tombatu Ferry Mewengkang, pimpinan denomenasi gereja, tokoh muslim Molompar. (otnie)