Jadi Jubir PN Manado, Imanuel Barru : Jabatan Itu Amanah, Ini Suatu Kehormatan

Manado119 Dilihat

TOPIKSULUT.COM, MANADO – Hakim Imanuel Barru kini didapuk sebagai Juru Bicara Pengadilan menggantikan posisi sebelumnya Hakim Vincentius Banar, yang sekarang telah diangkat jadi Pelaksana Tugas (Plt) Ketua Pengadilan Negeri (PN) Manado ini. Kamis (7/6/2018).

“Di mana mana jabatan itu kan amanah, sekali pun saya tidak siap, tapi saya melihat ini suatu kehormatan. Sebagai jubir baru di PN Manado, saya akan berusaha untuk menjalankan amanah ini,” tutur Hakim Barru saat berbincang dengan sejumlah awak media di depan Gedung PN Manado.

Menurut dia, menjabat jubir bukan pengalaman-nya yang pertama, sebelumnya sudah empat kali jadi jubir di empat pengadilan waktu lalu. Meskipun demikian, dirinya tetap mengajak pers untuk membantunya dalam menjalankan tugas ini.

Baca juga:  Pemkot Manado Gelar Rolling Pejabat Eselon II

“Saya juga tidak mungkin bekerja sendiri, saya butuh teman teman semua (wartawan, red),” ungkap Hakim Barru yang sebelum bertugas masuk di PN Manado, adalah KPN (Ketua Pengadilan Negari) Lembata di Nusa Tenggara Timur (NTT).

Tambah Hakim Barru, dengan SK yang telah diterimanya dari Plt KPN Manado Banar, tentunya dia akan lebih intens/sering berkoordinasi.

“Dan ingat jabatan saya disini, saya harus banyak berkordinasi , berhubungan (komunikasi) dengan pimpinan. Saya pikir itu saja kedepan, mohon bantu saya ya,” tambah Jubir Barru.

Ditanya terkait program Diskusi PN Manado bersama Komunitas JMH (Jurnalis Meja Hijau) yang telah berjalan, lagi dikatakan, jika itu tetap akan terus dilaksanakan. “Tetap kita PN Manado selalu menjaga komunikasi dengan teman teman pers, teman teman media, kita jadikan mitra,” terang Jubir Barru.

Baca juga:  Hasil Survei Parpol Bukan Jaminan Penentu Calon Berkualitas 

“Tulis, di bold (huruf tebal, red) bahkan kami tidak merasa, dalam tanda kutip, teman teman media sebagai musuh itu ndak! , karena bagaimana pun kami ini kan romantis,” kelakar Hakim Barru yang dikenal keseharian-nya sosok yang serius , namun suka selingi canda , jika sudah berbincang dengan para awak media. Sontak saja semua pun tergelitik tertawa mendengar candaan-nya itu. (ely)