Topiksulut.com, Tomohon_ Nasip sial di alammi Ridzal Mustaqim (26), Dan Stiv Damopolii (15). Warga kelurahan Ranotana Weru, Kecamatan Wanea. Bermaksut ingin pulang ke Ranotana dari rumah saudara di kelurahan Paslaten kecamatan Tomohon Timur kota Tomohon mengalami kecelakaan. Peristiwa Selasa (20/03/18) malam pukul 19.20 Wita.
Dengan mengendarai sepeda motor matic suzuki berplat nomor DB 5344 ML kedua korban melintasi jalanan kelurahan Kamasi dengan kecepatan tinggi namun naas tepat di depan gereja Baitel Kamasi korban lepas kendali dan menyebabkan motor terjatuh dan kedua korbanpun terkapar di aspal.
Melihat kejadian itu warga sekitarpun langsung mengerumuni korban dan bergegas membawa korban ke RS Betesda. Dari insiden itu si pengendara mengalami luka yang cukup serius di bagian kepala dan temannya hanya mengalami luka ringan.
Pihak Rumah Sakit pun langsung mengambil tindakan dengan merujuk korban ke RS Kandou Manado karena luka yang cukup parah di bagian kepala.
Kapolres Tomohon AKBP I Kutet Agus Kusmayadi, menceritakan kronologis kejadian tersebut berawal, kedua korban dengan menggunakan sepeda motor dari arah Timur menuju ke arah Barat dengan kecepatan tinggi dan sudah menkonsumsi minuman keras. “Diduga korban Ridzal tidak bisa lagi mengontrol kecepatan sepeda motor karena sudah terpengaruhi miras. Sehingga ketika melewati lokasi kejadian, sepeda motor yang ditunggangi kedua korban oleng ke kanan dan terjatuh ke aspal,” jelas Kapolres.
“Anggota Unit Laka sudah melakukan olah TKP dan barang bukti, berupa sepeda motor sudah diamankan ke bagian unit Laka Lantas,” ujar Kapolres.
(C.M)