Pemkab Minahasa Lakukan Studi Tiru ke Kabupaten Bogor

Minahasa179 Dilihat

TopikSulut.com

Bogor – Pemerintah Kabupaten Minahasa, dipimpin oleh Sekretaris Daerah Dr. Lynda D. Watania, M.Si, melakukan kunjungan studi tiru ke Kabupaten Bogor pada 12 September 2024.

Rombongan Minahasa diterima oleh Bupati Bogor Asmawa Tosepu A.P. M.Si.

Kunjungan ini bertujuan mempelajari inovasi Kabupaten Bogor, terutama dalam pengelolaan e-Government melalui Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE), yang fokus pada peningkatan pelayanan publik dan pengawasan ketertiban umum.

Sekda Lynda Watania mengapresiasi keberhasilan Bogor, khususnya dalam menjaga ketertiban kawasan wisata Puncak, yang menjadi inspirasi bagi Minahasa.

Studi tiru ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antar pemerintah daerah dalam meningkatkan pelayanan publik dan ketertiban.

#J.R 

 

====***====

Baca juga:  Dandim 1302/Minahasa Gelar Lomba HUT Kemerdekaan RI ke-79 di Yungken Park, Langowan Utara

 

 

 

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *