MINAHASA, TopikSulut,com – Berlangsung lancar dan hikmat Perayaan ibadah Natal di Desa Tompaso II, Kecamatan Tompaso Barat, Kabupaten Minahasa. Selasa, (27/12/2022).

“Terima kasih kepada seluruh masyarakat Desa Tompaso II yang telah menjaga keamanan dan ketertiban dalam merayakan Natal sehingga suasana suka cita dapat benar – benar dialami bersama,” tutur Gresje Rorimpandey S.Pd selalu Hukum Tua desa Tompaso II.
Gresje mengatakan dalam momentum ini seluruh masyarakat Tomposo II bersama pemerintah boleh memaknainya Natal Yesus Kristus dalam kehidupan harian.

“Dalam Kesederhanaan Kristus merupakan teladan bagi kami pemerintah, gereja dan masyarakat,” katanya.
Lanjutnya, dengan semangat natal, semoga semua akan bisa melewati tahun ini dan memasuki tahun yang baru dengan berkat Tuhan yang melimpah.

“Atas nama pemerintah, pribadi dan keluarga saya mengucapkan selamat Hari Raya Natal Yesus kristus bagi masyarakat Tompasa II yang merayakan dan selamat menyongsong Tahun Baru 1 Januari 2023,” tutup Rorimpandey.
J.Rumimpunu